Ramuan Herbal Untuk Si Kecil

Ingin mencoba ramuan herbal sendiri untuk si kecil ?
Boleh-boleh saja, asalkan harus tetap memperhatikan higienitas dan pilihan bahan yang harus disesuaikan dengan kondisi buah hati.
Udah siap….? Let’s try……..

1. Penurun Panas, Batuk dan Pilek
Parutlah bawang merah, tambahkan minyak telon lalu balurkan pada punggung sampai bagian pantat sambil sedikit diurut. Juga bagian pusar dan ubun-ubun. Sedangkan ramuan yang untuk diminum : air kelapa satu cangkir ditambah satu sendok teh madu, aduk lalu dikukus (ditempatkan pada wadah tersendiri lalu direbus dalam panci). Setelah dingin, berikan pada anak sebanyak tiga sendok teh setiap 2 jam sekali. Ramuan ini diberikan untuk bayi usia 8 bulan keatas.
Bila usia anak masih dibawah 8 bulan, cukup dengan pemberian ASI atau ibunya yang minum ramuan tersebut. Pada anak usia 1 tahun keatas, gunakan ramuan minum berupa air kunyit dan madu. Caranya, satu ruas jari kunyit yang sudah bersih dibakar, dikerik kulitnya, diparut kemudian diberi air matang setengah cangkir lalu diperas dan diendapkan. Kemudian campur bagian air kunyit yang tanpa endapan dengan 1 butir kuning telur kocok dan 1 sendok makan madu lalu suapkan pada anak.
Ramuan ini bisa untuk penurun panas seperti sakit cacar air dan flu.

2. Diare
Siapkan setengah ruas jari kunyit yang sudah bersih, dibakar lalu dipotong kecil-kecil. Kemudian campur dengan 7 lembar pucuk daun jambu biji, 2 gelas air putih dan garam ¼ sendok teh lalu rebus dengan api kecil. Selanjutnya minumkan airnya sebanyak 1 sendok teh setiap satu jam sekali.
Untuk mengurangi perut kembung atau sebah, tempelkan parutan bawang merah yang sudah diberi minyak telon ke pusar anak anda.

3. Cacingan
Ramuan 1 :
10 gram kulit delima kering dan setengah buah pinang segar direbus dengan 600 cc air hingga tersisa 300 cc. Selanjutnya minumkan air rebusan tersebut selagi hangat sebelum sarapan.
Ramuan 2 :
2 jari akar pepaya, 1 siung bawang putih dan madu secukupnya direbus dalam 400 cc air hingga tersisa 200 cc. Kemudian minumkan airnya selagi hangat.

4. Demam
200 gram wortel diparut kemudian diperas. Selanjutnya air perasan tersebut direbus dan diminumkan selagi hangat.

5. Asma
Siapkan sepuluh siung bawang putih, diparut lalu ditambah dengan 1 gelas madu kemudian dikukus. Berikan ramuan tersebut pada anak sebanyak 1 sendok teh, dua kali sehari.

Semoga bermanfaat………………..
(Al Falah/IV/08)

Tidak ada komentar: